Pages

Friday, April 12, 2013

SMPIT Smart Cendekia, Adakan Kunjungan Industri

Klaten- Dalam usaha meningkatkan keunggulan dan kemampuan siswa, SMPIT Smart Cendekia kembali melaksanakan outingclass dengan kegiatan kunjungan industri ke pabrik kripik belut dan singkong. Kegiatan dilaksanakan pada hari sabtu (30/3) bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan siswa dalam dunia kewirausahaan, supaya mereka mampu untuk mensinergikan ilmu pengetahuan yang mereka dapat dari sekolah dengan ilmu yang ada dalam masyarakat .
Berangkat dari sekolah pukul 08.00 wib menggunakan mini bus, semangat dan antusias mereka membuncah ketika disambut dengan baik oleh bapak Suhana dan keluarga. Bapak Suhana adalah pemilik dari home industry yang beromset minimal 4 juta per bulan.


Usaha yang dilakukan bapak Suhana ini menghasilkan berbagai produk yaitu kripik belut, kripik singkong dan brem. Dalam kunjungan industri kali ini siswa diberi kesempatan untuk melihat dan mempraktekan bagaimana cara pembuatan kripik belut dan singkong.  Mereka melaksanakan praktek mulai dari pembersihan belut dari kotoran, penggorengan sampai pengemasan.

Bapak Suhana menyampaikan ”Untuk menjadi wirausaha harus pantang menyerah dan berani mencoba.”  Hal ini terlihat dari apa yang sudah beliau lakukan pada saat merintis usaha kripik belut. Di tahun 2009 dengan modal awal Rp 300.000; sampai mendapatkan keuntungan yang besar. Area pemasaran juga sudah cukup luas yaitu Solo, Wonogiri, Sukoharjo, Sragen, Karanganyar dan toko-toko swalayan di kabupaten Klaten.

Setelah siswa selesai melakukan kunjungan industri, kegiatan outingclass dilanjutkan dengan kegiatan refresh di kolam renang Banyumili. Semua siswa terlihat senang dan siap bekerja keras untuk meraih cita-cita mereka. (herwij)


0 komentar: