Pages

Wednesday, December 12, 2012

SMPIT Smart Cendekia, Karanganom Adakan Kunjungan Edukasi di Kampung Lele


(Boyolali)  Pada hari Rabu (12-12-12) 09.00 WIB, rombongan siswa  Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Smart Cendekia Karanganom, Klaten melakukan kunjungan edukasi ke  Kampung Lele yang beralamat di Kampung Lele, Tegalrejo, Sawit, Boyolali  dan dilanjutkan dengan berenang bersama di kolam renang Cokro, Klaten. Kunjungan ini merupakan salah satu agenda kesiswaan dalam mengisi kegiatan paska ujian semester. Dengan jumlah rombongan sebanyak 22 siswa kelas VII didampingi oleh 5 orang guru diantaranya Bapak Agus Sriyanto, S,pd. I (Kepala sekolah),Ibu  Lilis Nurchasanah, M.Pd (Wakasek Kurikulum, Bapak  Hery Wijaya, S.Pd (Wakasek Kesiswaan ), Ibu Jamilatun, S.S (guru Bahasa Indonesia) dan Ibu  Yustia Ningsih A. , S.Si (guru matematika) . Kunjungan edukasi  ini di dorong dari keinginan dari pihak sekolah dalam meningkatkan mutu dan kualitas anak didik sehingga siswa mampu  mengetahui tentang dunia kerja dan penerapan ilmu-ilmu yang mereka pelajari disekolah dalam dunia nyata.

0 komentar: